TOBOALI – DJITUBERITA, Dalam memeriahkan hari ulang tahun (HUT) kemerdekaan republik indonesia (RI) yang ke-78,warga di lingkungan RT.03/RW.04 kampung Kolong 2 Kelurahan Toboali Kota, Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan kamis (24/08/2023) sore gelar kegiatan pesta rakyat.
Beragam perlombaan dari mulai lomba panjat pinang, tarik tambang, makan krupuk, bahkan untuk membuat gelaran pesta rakyat semakin meriah,panitia pun menyediakan bingkisan hadiah menarik ,malam harinya lomba karoke dan main remi dihibur orgen tunggal zaky musik,”disampaikan Bung Wardi selaku panitia kepada Wartawan Djituberita.com
Tujuan kegiatan ini, selanjutnya, juga untuk semakin mempererat tali silaturahmi sesama warga dilingkungan tersebut.
“Kita mengetahui, setiap harinya warga disibukkan dengan kegiatan masing-masing, sehingga jarang bisa berkumpul. Nah, Hari Kemerdekaan ini menjadi satu momen agar bisa sama-sama berjumpa dan mempererat tali silaturahmi, serta saling mengenal antara satu warga dengan warga lain,” Pungkasnya.
Wardi tak lupa mengucapkan terima kasih kepada warga kolong 2 dan pihak donatur yang telah menyukseskan acara HUT RI ke 78 tahun 2023.