DjituBerita.Com -Jakarta,Sejumlah warga Babel yang tergabung dalam Ikatan Keluarga Masyarakat Bangka Belitung (IKMB) di Jakarta, Selasa (6/6/2023) mendatangi Kantor KPK di Jakarta.
Aksi warga Babel yang dikoordinir oleh tokoh Babel asal Mendobarat, Aswandi As’an ini melakukan aksi damai mendukung Pj Gubernur Babel Suganda Pasaribu untuk mengungkap siapa ‘Maling Besar’ yang disebut-sebut dalam pemberitaan media di Babel sepekan terakhir.
“Kami mendukung sekaligus menunggu kehadiran Bapak Pj Gubernur Babel untuk melaporkan Maling Besar yang disebutkan itu,” ujar Aswandi, mantan reporter senior salah satu TV swasta nasional ini.
Sampai berita ini dinaikkan belum ada kejelasan apakah Pj Gubernur akan mendatangi KPK sebagaimana dijanjikan sebelumnya.
“Kami masih menunggu. Tapi belum ada kabar beliau akan datang,” imbuh Aswandi dihubungi via ponsel.
Sebelumnya di kutip dari pernyataan beliau dalam acara ramah tamah dengan jajaran insan pers di rumah dinas Gubernur Bangka Belitung, Sabtu (3/6/2023) malam.
Pj Gubernur Suganda berniat mendatangi KPK untuk melaporkan oknum yang disebut ‘Maling Besar’ itu.
“Bila perlu saya akan lapor KPK,” ancam Suganda.
Disamping itu, ia menegaskan selama kepemimpinannya tidak akan memungut satu rupiah pun uang negara untuk kepentingan pribadinya.
“Kemarin saya kumpul kan semua PPTK, saya tegaskan bahwa tidak ada setoran satu rupiah pun yang saya minta. Jadi, kalau ada kepala dinas minta alasannya untuk saya, laporkan nanti saya pecat,” kata dia.
Oleh karena itu, kepada insan pers, ia berharap mendukung program Pemprov. Kep. Babel dengan memberikan pemberitaan yang positif dan akurat, karena baginya pers adalah pilar demokrasi. Jika pers kuat, maka demokrasi berjalan dengan baik.
“Saya terima kasih kita satu frekuensi dalam membangun Bangka Belitung yang luar biasa, dan modern,”tutupnya.
Redaksi – www.djituberita.com