Tutup
Djitu Berita
WhatsApp Image 2024-02-01 at 14.25.18
WhatsApp Image 2024-02-01 at 14.25.18
PlayPause
Berita daerahPariwisata & Budaya

Apa Kata Pengunjung ! Spot Wisata Kolong Bakung Toboali, Kini Tampil Penuh Pesona

575
×

Apa Kata Pengunjung ! Spot Wisata Kolong Bakung Toboali, Kini Tampil Penuh Pesona

Sebarkan artikel ini
Caption: Spot Wisata Kolong Bakung Toboali Bangka Selatan (foto Ist: Djituberita)

DJITUBERITA.COM – Toboali,
Pemkab Bangka Selatan dibawah
Kepimpinan Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid dan Wakil Bupati Debby Vita Dewi (Riza – Debby) di akhir tahun 2023, jor- jor an dan terus berupaya untuk memberi pelayanan terbaik bagi warganya, Riza – Debby konsisten dan fokus membangun infrastruktur publik, peremajaan tata ruang kota yang lebih baik, asri sekaligus tempat berinteraksi masyarakat.

Caption: Spot Wisata Kolong Bakung Toboali dengan Pemandangan Sungai.(Foto Ist – Djituberita)

Dari hasil pantauan awak media Djituberita.com ,Minggu (23/12/23) sore, titik destinasi spot wisata baru kolong bakung yang kini tampilan lebih penuh pesona di pelupuk mata,lokasinya pun yang berada di pusat kota Toboali, tidak jauh dari kawasan Himpang Nanas, Kolong Bakung kini ramai para pengunjung, hanya ingin berswafoto dan bersantai di kala sore menikmati sunset dengan keluarga tercinta.

“Duta warga Toboali yang berhasil diwawancarai Djituberita.com ketika berkunjung ke wisata kolong Bakung memberikan tanggapannya terkait destinasi ,yang baru dikerjakan oleh Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan di bawah kepemimpinan Riza – Debby. Menurutnya, wisata taman ruang terbuka hijau ini merupakan sebuah terobosan yang patut disyukuri oleh warga Toboali,”ungkap Duta.

Dalam percakapannya, duta mengungkapkan betapa pentingnya punya jiwa memiliki terhadap fasilitas wisata seperti kolong Bakung. Tempatnya sudah baik, namun perlu dijaga bersama oleh semua pihak, Ia menekankan pentingnya kesadaran akan kebersihan, baik bagi pengelola maupun pengunjung. Baginya, kebersihan adalah aspek yang sangat penting karena memberikan kesan keindahan bagi destinasi wisata kolong Bakung,”ucap Duta.

Caption: Emak – Emak Habang Terlihat Bahagia dan Senang.

Di sisi mata emak -emak habang, Kita sangat senang dengan tempat ini,Cik Siti warga Toboali, wew kami heneng habang la bekecak kini,e pacak kami befoto, duduk Ken keluarga,” kata Cik Siti dengan logat kental bahasa daerahnya.

Dari keterangan LPSE Bangka Selatan, biaya pembangunan peremajaan wisata kolong Bakung tersebut, telan anggaran sebesar Rp 950 juta, bersumber APBD 2023. (Vilzar – red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *