Tutup
Djitu Berita
WhatsApp Image 2024-02-01 at 14.25.18
WhatsApp Image 2024-02-01 at 14.25.18
WhatsApp Image 2024-02-01 at 14.25.18
WhatsApp Image 2024-02-01 at 14.25.18
PlayPause
Berita daerahBerita UtamaUsaha Mikro

Tipe-X Bakal Hibur Masyarakat Basel, Siap Gelar Event Festival Pesona UMKM Tahun 2023

314
×

Tipe-X Bakal Hibur Masyarakat Basel, Siap Gelar Event Festival Pesona UMKM Tahun 2023

Sebarkan artikel ini

DJITUBERITA.COM – Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan melalui Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan telah mengadakan Rapat Koordinasi persiapan Event Festival Pesona UMKM Bangka Selatan Tahun 2023.

Acara ini dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, mulai dari tanggal 28 hingga 30 November 2023, di Sport Center Bangka Selatan.

Rangkaian acara Festival UMKM akan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan menarik seperti Pentas Seni/Tari Kreasi, Hiburan Mudik Band Lokal, Lomba Mewarnai, Gerbek UMKM, Fashion Show, Senam, Lomba Memasak Lempah Kuning, Pentas Musik, serta Penyerahan UMKM Award.

Puncak acara bakal di hibur dengan penampilan dari artis dan group band ternama Indonesia, Tipe-X.

Dalam pengumuman yang disampaikan oleh Seizin Bupati Bangka Selatan H. Riza Herdavid, S.T., M.Tr.IP, Plh. Sekretaris Daerah Kabupaten Bangka Selatan Hefi Nuranda, S.T., M.M, tujuan utama dari event ini adalah untuk meningkatkan penguatan ekonomi pelaku UMKM serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal dengan meningkatkan kunjungan wisatawan.

“Prioritas kami, salah satunya dari 4 program unggulan Bupati terkait UMKM. Semakin banyak event yang diselenggarakan, semakin besar dampaknya terhadap UMKM dan ekonomi masyarakat Kabupaten Bangka Selatan,” ungkap Bupati.

Sekda Hefi Nuranda juga menambahkan harapannya bahwa melalui event ini, UMKM di Kabupaten Bangka Selatan akan semakin berkembang dan ekonomi daerah akan membaik. “Kami berharap kunjungan tidak hanya dari dalam provinsi tetapi juga dari luar Provinsi Kepulauan Bangka Belitung akan berkontribusi besar pada event ini. Diharapkan perputaran ekonomi meningkat, UMKM tumbuh, dan ekonomi daerah semakin membaik,” jelasnya.

Dia juga mengajak seluruh masyarakat Bangka Selatan dan luar daerah untuk turut serta dalam kesuksesan Event Festival Pesona UMKM Bangka Selatan Tahun 2023. Event ini tidak hanya menawarkan acara menarik, tetapi juga menutupnya dengan penampilkan pesona artis band papan atas Indonesia, Tipe-X.

Sumber- Kominfo Bangka Selatan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *